10 Aplikasi Bimbel Online Gratis Terbaik

10 Aplikasi Bimbel Online Gratis Terbaik | Belajar merupakan rutinitas bagi semua orang terlebih lagi bagi siswa. Kegiatan ini dilakukan mulai dari kecil hingga dewasa. Tidak ada batasan usia bagi setiap orang untuk belajar.

Kini, ada banyak media belajar yang dapat di akses baik melalui sekolah formal, informal seperti kursus dan les, maupun belajar melalui media online.

Untuk mengetahui aplikasi bimbel online gratis lainnya silahkan baca di halaman Aplikasi Belajar Online yang Bikin Juara!

Ada banyak aplikasi bimbel online gratis yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana belajar, namun terkadang masih banyak siswa yang belum tahu keberadaan dari bimbel online yang gratis ini. Dikarenakan kurangnya media promosi yang memperkenalkan mereka.

Aplikasi Bimbel Online Gratis ini Wajib Kamu Coba 

1. Rumah Belajar

Rumah Belajar merupakan salah satu bimbel online gratis yang diluncurkan oleh Kemendikbud yang berisi konten bahan belajar yang dapat dimanfaatkan oleh pendidik dan peserta didik Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK).

Namun, bimbel ini kurang populer dikalangan siswa karena hanya sedikit siswa yang tahu karena kurangnya sosialisasi dari pemerintah dan media yang mempromosikannya. Padahal dari segi konten Rumah Belajar cukup lengkap dari jenjang PAUD hingga SMA dan SMK.

Untuk mengetahui fitur apa saja yang tersedia di aplikasi belajar online Rumah Belajar, silahkan baca Bimbel Online Gratis dari Kemendikbud.

Dengan jargon: Belajar di mana saja, kapan saja, dengan siapa saja,

Rumah Belajar sangat mudah diakses. Begitu di-klik, langsung muncul halaman pertama dengan berbagai menu pilihan kelompok materi belajar.

Pada menu Fitur Utama terdapat delapan kelompok konten, yaitu Sumber Belajar, Buku Sekolah Elektronik, Bank Soal, Laboratorium Maya, Peta Budaya, Wahana Jelajah Angkasa, Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan, dan Kelas Maya.

Fitur Utama Rumah Belajar

Sedangkan pada menu Fitur Pendukung terdapat tiga kelompok konten, yaitu Karya Guru, Karya Komunitas, serta Karya Bahasa dan Sastra. Ada pula materi pembelajaran yang terhimpun dalam Fitur Pendukung.

Bimbel ini dapat diakses melalui https://belajar.kemdikbud.go.id/

Download aplikasi di bawah!

2. Bimbel SMARRT

Bimbel SMARRT berisi materi video untuk mata pelajaran IPA seperti matematika, fisika dan kimia. Dan dilengkapi video pembahasan soal dan materi belajar dalam bentuk video.

Bimbel ini dijelaskan oleh guru terbaik dan berpengalaman (Riky Riandie). Dan ditujukan khusus untuk belajar materi IPA.

Fitur Sains menjadi mudah dengan Bimbel SMARRT. Kami akan membantu Anda memahami mata pelajaran yang Anda pelajari di sekolah, terutama untuk UN dan SBMPTN.

Aplikasi ini bisa kamu download di bawah ini!

3. Aku Pintar

Aku Pintar merupakan aplikasi pendidikan untuk membantumu memenuhi semua kebutuhan pendidikan, lebih dari sekedar Aplikasi Belajar Online.

Ada fitur cari kampus / universitas, cari jurusan kuliah hingga membandingkan program studi/prodi antar kampus di Indonesia yang memudahkanmu untuk memilih rekomendasi kampus terbaik.

Kamu juga bisa belajar online melalui smartphone karena di aplikasi Aku Pintar dilengkapi video belajar, latihan soal dan pembahasan soal, try out SBMPTN, UN, PKN STAN. Konten belajar mulai dari jenjang pendidikan SMP-SMA dengan kurikulim nasional dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Ada juga info beasiswa kuliah terbaru yang juga menunggumu!

Untuk mendownload aplikasi ini silahkan klik menu download di bawah ini!

4. Inibudi.org

Situs bimbingan belajar online ini menggunakan metode video pembelajaran bagi siswa-siswa yang ingin menambah wawasan mengenai mata pelajaran di sekolah.

Situs ini menyediakan materi pembelajaran mulai dari Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas. Semua pelajar bebas mengakses seluruh video yang ada di situs inibudi.org dengan kata lain tidak ada biaya yang harus dikeluarkan (gratis).

Inibudi adalah inisiatif pendidikan yang membuat dan membagikan materi digital berupa video belajar berkualitas untuk mempercepat peningkatan mutu dan akses pendidikan di Indonesia.

Inibudi melibatkan partisipasi masyarakat melalui program #GuruBerbudi, #TemanBelajar, dan #DukungBelajar. Didirikan pada 2013, semua video Inibudi dirancang oleh guru dan orang-orang yang kompeten di bidangnya, yang disesuaikan dengan tujuan dan materi kurikulum nasional.

Situs belajar online ini memberikan layanan akses gratis dikarenakan video serta tenaga pengajar merupakan volunteer atau relawan yang dengan suka rela menyumbangkan video pembelajaran ke dalam situs ini. Karena situs ini tergolong baru, saat ini masih membutuhkan banyak relawan. Situs belajar online ini bisa di akses melalui http://inibudi.org/.

5. Sibejoo

Sesuai dengan namanya, situs ini merupakan buatan Indonesia dan diperuntukkan bagi pelajar Indonesia khususnya yang masih duduk di bangku SMA.

Materi pembelajaran yang disediakan si Bejoo terdiri dari materi umum Sekolah Menengah Atas yakni Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, Ilmu pengetahuan Alam, dan Ilmu pengetahuan Sosial yang semuanya sangat penting untuk dipelajari.

Teknik  pembelajaran yang diterpakan pada situs ini yakni materi hingga video pelmebalajaran. Adapula soal try out berupa soal pilihan ganda yang dapat melatih daya ingat serta mengukur kemampuan pengguna setelah belajar.

Aplikasi ini sangat membantu masalah belajar siswa terutama siswa yang kurang paham mengenai materi di sekolah. Bisa di akses melalui http://18.220.128.11/heroo/.

6. Coursera

Bagi siswa yang berminat dibidang komputer bisnis dan ingin mengasah kemampuan lebih di bidang tersebut, mengakses Coursera sangat disarankan.

Courser merupakan aplikasi yang dapat menghubungkan pelajar di seluruh dunia yang memiliki minat yang sama yaitu pada dunia komputer bisnis. Aplikasi ini menyediakan ribuan video streaming terbaik yang melalui tahap seleksi terlebih dahulu.

Coursera adalah platform pembelajaran online Amerika yang didirikan oleh profesor Stanford Andrew Ng dan Daphne Koller yang menawarkan kursus online besar, spesialisasi, dan gelar.

Contoh video belajar Coursera

Selain menyediakan video tentang ilmu komputer, robotika, pemrograman, web development, mesin, olah data, statistik, akuntansi, bisnis dan juga pemasaran, aplikasi ini juga menyediakan materi studi matematika hingga musik.

Ada dua versi pembelajaran yang diterapkan Aplikasi ini bisa di akses secara gratis!

7. DuoLingo

DuoLingo merupakan aplikasi bimbel online gratis yang memudahkan pengguna dalam belajar bahasa asing di seluruh dunia dimana saja dan kapan saja.

Dalam belajar berbahasa asing menggunakan DuoLingo, pengguna akan belajar langsung bersama penutur asli  bahasa tersebut melalui video atau streaming video sehingga pelajar mengetahui cara baca serta logat bahasa yang sedang dipelajari.

Untuk mengasah kemampuan dalam memahami bahasa, aplikasi ini juga menyediakan latihan membaca, menerjemahkan, mendengar bahasa asing yang sudah dipelajari sebelumnya.

Ada juga soal latihan berupa pilihan ganda yang disertai dengan penilaian langsung berupa jawaban benar atau salah. Aplikasi ini bisa di akses melalui https://id.duolingo.com/ atau keyword “Duolingo” pada playstore.

Klik download untuk mendapatkan aplikasi duolingo.

8. WolframAlpha

Situs WolframAlpha dikhususkan bagi pelajar ataupun umum yang ingin meningkatkan kemampuan di bidang angka atau matematika. Situs ini bisa di akses oleh siapa saja alias gratis dan hanya bermodalkan jaringan internet saja.

Pada situs ini disediakan berbagai macam soal matematika yang bisa dipelajari kapan saja dan dimana saja. Situs ini sangat nyaman dan fleksibel digunakan oleh siapapun.

Ada berbagai macam ilmu matematika yang dapat dipelajari pada situs ini mulai dari matematika dasar, kalkulus, analisis, matematika diskrit, teori geometri, matematika analisis, algebra, matematika advance dan lainnya. untuk memudahkan pengguna, aplikasi  ini membagi materi berdasarkan kategori yakni statistik dan analisis, engineering dan lainnya.

Bisa dikases melalui http://m.wolframalpha.com/.

9. edX

Dengan mengunduh aplikasi edX secara percuma melalui smartphone maupun tablet, pengguna bisa memilih dan belajar materi terkait materi kuliah yang ingin dipelajari.

Aplikasi ini sangat direkomendasikan bagi yang ingin menambah ilmu umum, bukan hanya mahasiswa tapi siapa saja bisa mengakses aplikasi yang mampu menambah wawasan dan ilmu pengetahuan.

Penyampaian materi melalui aplikasi edX melalui sarana yang bermacam-macam mulai dari video, materi, hingga audio. Adapula forum diskusi bagi pengguna yang memungkinkan pengguna dapat berdiskusi dan bertukar pikiran antar sesama pengguna edX.

Bila ingin mendapatkan sertifikat khusus dari edX pengguna bisa membayar. Bisa di akses melalui https://www.edx.org/.

Tersedianya ruang belajar yang mudah dan murah  berupa aplikasi bimbel online gratis diharapkan dapat menumbuhkan semangat serta minat pelajar di seluruh dunia khususnya di Indonesia tentang pentingnya menuntut ilmu.

Aplikasi gratis yang tersedia merupakan cara lain untuk memberikan pelajaran dengan cara yang lebih asyik, santai dan sederhana.  

10. Music Theory

Situs Music Theory tampaknya sangat direkomendasikan bagi yang ingin belajar dan mengetahui lebih banyak tentang musik dengan cara yang asyik.

Pembelajaran dilakukan dnegancara teknik dasar seperti pengenalan suara, nama-nama alat musik, kegunaan, serta cara bermain. Musik dasar yang diajarkan terdiri dari interval, chords, rhythm and  meter, diatonic chords, Neapolitan chords, dan banyak lagi.

Melalui situs ini, pengguna bisa memilih sendiri alat musik apa yang diminati serta ingin dipelajari lebih dalam lagi. Ada juga sarana latihan dan panduan untuk memainkan alat musik yang dapat diikuti oleh pengguna dengan memainkan alat musik pribadinya.

Aplikasi ini sangat mudah dan simple bagi pemula. Situs Music Theory bisa di akses melalui https://www.musictheory.net/.

2 Komentar

  1. Ruangguru, aplikasi bimbel online nomor 1 di Indonesia, enak bgt buat pembelajaran anak sekolah di tengah pandemi ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Perpustakaan Online Terbaik, Bukunya Super Lengkap!

Guys, tau ga sih kalau pengedaran buku bajakan termasuk sebagai pelanggaran? Untuk kalian …