Sstt, Ini Rahasia Belajar Interaktif Semasa Pandemi! Brain Academy dari Ruangguru

Belajar Interaktif – Guys, ada ga sih di antara kalian yang mulai jenuh dengan pembelajaran sistem daring? Mungkin beberapa di antara kalian mulai merasa bosan atau jenuh karena pembelajaran daring yang cukup minim interaksi.

Kebosanan ini ternyata melanda penulis dan juga beberapa teman penulis di sekolah. Selain itu, salah satu penelitian juga mengatakan bahwa pembelajaran yang kurang interaktif akan berdampak pada daya serap atau ingatan siswa tentang pelajaran lho.

Padahal sebentar lagi ujian sekolah dan serangkaian ujian lainnya akan tiba. Sehingga ga ada waktu banyak nih untuk mempersiapkan. Eits, beruntungnya penulis menemukan solusi super tepat nih guys.

Solusi satu ini manjur banget untuk membantu penulis lebih memahami pembelajaran guys. Penasaran, kira-kira solusi apa sih yang membantu penulis untuk melakukan pembelajaran yang lebih interaktif? Yuk, simak ulasannya di bawah ini ya guys!

young woman using laptop and taking notes
Photo by Artem Podrez on Pexels.com

Solusi Masa Kini Untuk Pembelajaran Interaktif

Memang pembelajaran daring akan terasa membosankan apabila hanya monoton aja guys. Namun, gimana jadinya kalau pembelajaran ini dikemas dengan super interaktif? Wuih, pastinya bakal jadi seru banget yak an? Hal inilah yang sedang diterapkan pada pembelajaran melalui Brain Academy guys

Brain Academy sendiri ialah sebuah fitur yang dimiliki oleh Ruangguru. So, Ruangguru ini memang oke banget untuk mengatasi 1001 masalah belajar guys. Di fitur Brain Academy ini contohnya terdapat pembelajaran interaktif yang dapat membantu kamu untuk lebih memahami materi. Bahkan bimbel ini juga melakukan kombinasi antara bimbel secara online maupun offline. Inovatif banget guys!

Apa aja yang didapatkan dari Brain Academy?

Kamu juga pasti bertanya-tanya nih fasilitas atau mungkin fitur apa yang ada di Brain Academy kan? Ga pake lama lagi, aku juga mau share beberapa fitur dan fasilitas yang akan kamu dapatkan di Brain Academy guys!

1. Smart Classroom

Pertama, kita ngomongin Brain Academy secara offline dulu nih. Di Brain Academy sendiri kamu akan mendapatkan smart classroom super canggih nih guys. Kelas ber-AC, dengan Wi-Fi super cepat pastinya akan membantu kamu untuk memperoleh berbagai materi pembelajaran di internet. Kelas ini super nyaman banget untuk belajar guys, bahkan karena terlalu nyaman jadi ingin menginap di sana aja guys. Hehehe.

2. Tutor super Oke

Next, yang kedua ada tutor yang super oke dan keren guys. Berbeda dengan beberapa sekolah atau bimbel lain yang mungkin menerapkan sistem pembelajaran yang pasif, keuntungkan Brain Academy ialah kualitas tutor yang oke dan pengemasan yang super interaktif. Sehingga segala materi yang disampaikan akan lebih mudah tersimpan di memori guys. Pokoknya tutor di sini, super komunikatif banget guys!

3. Kelas Soft Skill

Nah, perbedaan lain antara Brain Academy dengan bimbel biasa ialah kelas soft skill ini. Tentunya Ruangguru memahami bahwa siswa di masa depan tidak hanya memerlukan kemampuan berpikir secara teoritis aja guys, melainkan soft skill yang harus diasah juga nih. Sehingga, Brain Academy menyediakan kelas soft skill yang bisa kamu akses secara gratis tis!

Kelas soft skill ini terdiri dari kelas komunikasi, kelas critical thinking, kelas teamwork, dan masih banyak lagi lho guys! So, kamu juga bisa belajar sekaligus me-refresh otak saat udah lelah melahap berbagai materi pelajaran guys.

Oke, terus gimana nih kalau Brain Academy yang dilakukan secara online? Tentunya ga kalah oke juga guys. Keren banget untuk taraf bimbel online. Di bawah ini beberapa fasilitasnya.

Fasilitas Brain Academy

1. Soal super rajin

Ini nih keunggulan lain dari Brain Academy, kadang kita suka merasa mager atau kesulitan dalam mencari soal. Tenang aja, di Brain Academy kamu akan diberi fasilitas berbagai soal yang tentunya sudah melalui berbagai tahap analisis guys. Oh iya, kamu juga diberikan soal setiap selesai sesi guys. Jadi, tiap melakukan sesi atau les kamu bisa mengetahui perkembangan dan kekurangan kamu nih.

2. Akses berbagai materi

Ngomongin soal, pasti ga jauh-jauh dari materi nih. Nah, Brain Academy juga memberikan kamu akses semua materi lho guys. Mulai dari video, berbagai penjelasan soal, dan berbagai macam lainnya. Bonusnya, berbagai video dari Brain Academy ini super interaktif dan dijamin engga buat kamu bosan.

3. Masalah PR? No worry

Lalu gimana nih soal PR yang menumpuk semasa pembelajaran online? Jangan khawatir guys, Brain Academy juga menyediakan guru yang siap stand-by untuk membantumu mengerjakan tugas atau soal yang sulit. Bahkan kamu juga bisa melakukan konsultasi lho di luar kelas (hal ini bisa dilakukan secara offline dan online). Solusi lain, kamu bisa banget nih mengakses klinik PR dari Ruangguru ya!

Nah, itulah beberapa fasilitas dan fitur yang menjadi solusi penulis untuk mengerjakan berbagai tugas maupun materi sekolah nih. Sekarang kamu ga perlu khawatir lagi soal mengejar materi, berbagai soal, dan pembelajaran interaktif. Jelas, karena Brain Academy adalah solusinya! Buruan cek website resminya ya, ada banyak diskon menarik nih buat kamu!  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Fitur Terbaru Ruangguru di Tahun 2020

Di tahun ajaran baru ini, Ruangguru kembali menghadirkan fitur-fitur terbaru yang bisa kam…