4 Alasan Bergabung dengan Career Mentoring Skill Academy, Solusi Pra-Kerja di Tengah Pandemi!

Di tengah pandemi seperti ini, kita tidak hanya diterpa masalah kesehatan saja. Melainkan juga ada banyak kasus PHK, perusahaan yang gulung tikar, dan berbagai gangguan di bidang ekonomi lainnya. Dampak ini juga berpengaruh bagi sebagian besar mahasiswa yang baru lulus di tahun 2019 atau 2020. Namun, kini Anda tak perlu lagi berkecil hati. Di tengah pandemi ini, Ruangguru mengeluarkan terobosan terbaru bernama Skill Academy.

Melalui Skill Academy, Ruangguru mengeluarkan sebuah program yakni Career Mentoring. Mungkin sebagian besar dari Anda sudah tidak asing dengan fasilitas tersebut. Namun, apakah Anda benar-benar tahu bahwa program ini memiliki pengaruh yang besar? Penasaran seperti apa program baru ini? Simak ulasannya di bawah!

Kenalan Yuk dengan Career mentoring!

Career mentoring adalah sebuah program yang didedikasikan bagi Anda yang belum mendapatka pekerjaan atau sedang mencari pekerjaan. Program ini diisi oleh berbagai mentor terkenal di bidangnya sampai HRD dari bermacam-macam perusaahan di Indonesia. Tujuan utama program dari Ruangguru ini ialah mengoptimalkan Anda ketika mengajukan CV, wawancara, sampai melatih soft skill.

Mengapa Harus Career mentoring?

1. Bimbingan super intensif

career mentoring
Sumber; Ruangguru

Alasan pertama Anda harus mengikuti career mentoring atau bimbingan usaha adalah secara khusus Skill Academy menyediakan bimbingan super intensif yang terbukti mampu meloloskan berbagai fresh graduate sampai masyarakat yang belum mendapatkan pekerjaan.

Tak hanya itu, paparan materi yang dimiliki pun sangat mendalam dan Anda mendapatkan kebebasan untuk bertanya pada fasilitator atau bahkan berdiskusi mengenai karier yang Anda impikan. Di samping itu Anda juga bisa memperkaya ide atau inovasi untuk semakin berkembang dengan soft skill yang dimiliki.

2. Materi yang interaktif

Selain bimbingan, Skill Academy juga menyediakan berbagai materi interaktif yang mampu mengasah kemampuan Anda. Materi tersebut dapat secara efektif Anda akses  melalui grup telegram atau Facebook.

3. Mentor yang terpercaya

Sumber: Ruangguru

Dalam merilis berbagai mentor untuk career mentoring, Skill Academy juga tidak sembarangan. Fasilitator di sini terdiri dari mereka yang sangat berpengalaman di bidangnya sampai HRD di berbagai perusahaan terkenal. Bahkan sebagian besar pun merupakan lulusan dari universitas ternama di dalam dan luar negeri.

4. Menambah relasi

Sumber: Ruangguru

Salah satu aspek terpenting dalam bekerja ialah memiliki relasi sebanyak mungkin. Hal ini tentunya dapat dengan mudah Anda dapatkan ketika mengikuti program dari Skill Academy. Anda juga bisa bertukar pengalaman atau berdiskusi bersama dengan peserta yang lain.

Syarat Masuk di Career Mentoring

Bagaimana, apakah Anda tertarik? Sebelum mengetahui langkah-langkah kilat untuk mendaftar maka Anda juga harus mengetahui terlebih dahulu beberapa syarat masuk career mentoring

1. Syarat Pertama

Anda diharuskan membuat akun di Skill Academy. Pastikan Anda mengisi semua data yang diminta dengan benar.

2. Syarat Kedua

Syarat kedua ialah pastikan Anda melakukan pembelian kelas di Skill Academy minimal 2 kelas sesuai bidang yang Anda inginkan.

3. Syarat Ketiga

Syarat ketiga, pastikan Anda yang mengikuti program ini adalah fresh graduate atau sedang mencari pekerjaan. Berhubung Skill Academy juga memberikan akses lebih seperti diskon bagi Anda yang memiliki kartu pra-kerja.

Ikuti 6 Langkah Mendaftar di Bawah Ini!

  1. Pastikan Anda membeli 2 kelas yang sesuai dengan bidang atau ingin Anda geluti. Anda bisa melakukan pembelian menggunakan saldo kartu pra-kerja di Skill Academy, kemudian mulai belajar!
  2. Selanjutnya, Anda bisa masuk ke laman skillacademy.com kemudian scroll smartphone Anda sampai bawah.
  3. Klik program career mentoring di bagian kanan bawah.
  4. Kini Anda sudah masuk di laman khusus career mentoring. Langkah berikutnya Anda cukup klik tulisan Daftar Karir Mentoring.
  5. Tunggu konfirmasi undangan yang akan dikirim melalui email yang Anda daftarkan di career mentoring.
  6. Selamat! Kini anda bisa langsung mengikuti bimbingan selama 4 hari melalui grup Telegram.

Nah, itu tadi ulasan singkat mengenai career mentoring dan bimbingan usaha. Bagaimana apakah Anda tertarik untuk bergabung? Kalau begitu, jangan lupa kunjungi laman resmi dari Skill Academy di skillacademy.com atau Anda bisa langsung download aplikasinya melalui google playstore dan App store Anda!

Kalau bukan sekarang, lantas kapan sukses?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Daftar Pilihan Materi Belajar Program Kartu Prakerja

Program Kartu Prakerja – Buat yang udah lolos langkah selanjutnya adalah mengikuti p…