Cara Belajar Menggunakan Aplikasi Ruangguru

Bagi kamu yang udah berlangganan Ruangguru atau yang masih belum berlangganan dan ingin tahu cara menggunakan aplikasi belajar di Ruangguru, berikut ini saya akan jelaskan tata cara dalam menggunakan aplikasi Ruangguru.

Oiya buat kamu yang belum mendaftar silahkan mendaftar terlebih dahulu, untuk panduan daftar silahkan baca panduan di halaman Cara Daftar di Aplikasi Ruangguru.

Cara Belajar Menggunakan Aplikasi Ruangguru

Untuk menggunakan Ruangguru tanpa bayar alias gratis, silahkan ikuti panduan berikut ini. Pastikan kamu mengikuti tahapannya dengan benar.

1. Masuk akun Ruangguru

Gunakan email dan kata sandi yang kamu gunakan saat mendaftar di Ruangguru, dan klik Masuk.

cara pakai ruangguru

2. Halaman beranda

Pada halaman beranda akun silahkan pilih kelas dan kurikulum yang kamu gunakan di sekolah, kamu bisa memilih kurikulum KTSP, K13, dan K13 Revisi.

3. Pilih kelas dan kurikulum

Silahkan pilih kelas yang sesuai dengan jenjang kamu di sekolah. Pada tutorial ini saya memilih Kelas 12 IPA dan Kurikulum K13 Revisi. Setelah semua selesai kemudian klik Simpan.

4. Materi belajar

Untuk membuka materi belajar di Ruangguru, silahkan buka materi yang belajar yang sudah muncul di halaman beranda.

5. Tonton video belajar

Setelah memilih materi silahkan tonton video materi belajar, lihat rangkuman materi dan mengerjakan soal latihan. Agar kamu bisa menonton video saat tidak terkoneksi dengan internet silahkan baca Cara Download Video Ruangguru.

6. Kerjakan soal

Setelah menonton materi belajar, silahkan kerjakan soal latihan untuk mengasah kemampuan kamu terhadap materi yang sudah kamu pelajari. Soal latihan ini sudah tersedia di tiap pembahasan materi.

7. Download rangkuman materi

Setelah menonton video belajar dan menjawab soal latihan, kamu juga bisa mendownload rangkuman materi belajar di aplikasi Ruangguru.

8. Selesai

Sampai di sini kamu sudah bisa menggunakan aplikasi belajar Ruangguru tanpa bayar alias gratis. Jika kamu ingin mengakses materi yang lebih lengkap silahkan berlangganan baca panduannya di Cara Berlangganan Ruangguru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Kode Diskon Perpanjangan Ruangguru

Kode Diskon Perpanjangan Ruangguru – Masa berlangganan akun Ruangguru kamu udah mau …